• Breaking News

    *Operasional KA Divre II Sumbar Kembali Normal, Lintas Duku-BIM Aman Dilalui*


    JELAJAHNEWS, Padang, (SUMBAR)|- Pukul 01.30 WIB kondisi jalur rel lintas Duku-BIM sudah dinyatakan aman dilalui. Setelah memastikan keamanan lintas jalur rel Duku-BIM, KAI Divre II Sumbar kembali mengoperasikan perjalanan KA secara normal dengan perjalanan pertama KA Minangkabau Ekspres dari Stasiun Pulau Aie menuju Stasiun BIM.


    Kepala Humas KAI Divre II Sumbar, Reza Shahab menyampaikan bahwa petugas KAI Divre II Sumbar telah memastikan jalur KA sudah kembali aman untuk dilalui KA yang sebelumnya pengoperasian KA di lintas Duku-BIM sempat terhenti. Hal ini dilakukan untuk memastikan keselamatan perjalanan KA dan pengguna setia KA.


    KAI Divre II Sumbar menempatkan keselamatan sebagai prioritas utama dalam setiap pengoperasian kereta api. Oleh karena itu, pengecekan jalur secara menyeluruh dilakukan sebelum keputusan normalisasi perjalanan ditetapkan.

    “Setiap pengoperasian KA selalu kami dahului dengan pemeriksaan ketat oleh tim prasarana, pengamanan, dan operasional. Kami ingin memastikan bahwa seluruh aspek keselamatan benar-benar terpenuhi sebelum perjalanan kembali dibuka,” jelas Reza.


    Ia juga menegaskan bahwa koordinasi dengan berbagai pihak terus dilakukan, termasuk pemantauan kondisi cuaca dan potensi gangguan di lintas operasional. Hal ini dilakukan untuk memastikan layanan KA tetap andal dan responsif terhadap kondisi lapangan.


    “Petugas KAI Divre II Sumbar juga masih disiagakan di titik-titik strategis untuk memantau perkembangan situasi di lokasi dan untuk memastikan operasional pelayanan perjalanan KA tetap berlangsung dengan aman dan lancar” ujar Reza.


    KAI tetap mengimbau seluruh pengguna untuk selalu mengutamakan keselamatan dan keamanan selama berada di stasiun maupun di dalam kereta


    “Terima kasih atas pengertian dan kerja sama para pengguna, serta kami sampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan pengguna. Kami akan terus memantau situasi dan memberikan layanan terbaik demi keselamatan bersama,” kata Reza.


    Dengan kembali normalnya operasional perjalanan KA di lintas Duku–BIM, KAI Divre II Sumbar berharap masyarakat dapat kembali memanfaatkan layanan transportasi berbasis rel dengan aman dan nyaman. KAI akan terus meningkatkan kesiapsiagaan serta mengoptimalkan pengawasan demi menjaga keselamatan perjalanan KA.


    KAI Divre II Sumbar berkomitmen memberikan layanan terbaik bagi pengguna, sekaligus memastikan seluruh operasional berjalan sesuai standar keselamatan.

    “Kami akan selalu hadir memberikan layanan yang aman, nyaman, dan andal bagi seluruh pelanggan setia kereta api,” tutup Reza.


    Salam Keselamatan,

    Reza Shahab

    Kepala Humas KAI Divre II Sumbar

    No comments

    Post Bottom Ad

    "BOFET HARAPAN PERI"